Menguak mitos dan fakta sifat berdasarkan jam lahir

MITOS

Berikut sifat anak berdasarkan jam kelahiran :

Pertama:

Kelahiran lahir jam 7 Pagi-jam 11 Siang

Bagi yang lahir pada jam 7 pagi hingga 11 pagi umumnya memiliki sifat sangat pemikir. Bagi mereka masalah kecil terkadang dipikirkan sangat serius dan sering terjebak dalam masalahnya sendiri. Sehingga mereka gampang stress dan perasaan tertekan. Mereka musti mendapatkan nasihat dan motivasi setiap saat agar tidak down dikemudian hari.

Kedua:

Kelahiran lahir jam 11 siang – jam 3 Sore

Mereka yang lahir pada jam 11 siang hingga jam 3 sore identic dengan sifat optimis. Bisa jadi mereka lahir pada jam sibuk, saat orang orang beraktivitas. Pada umumnya mereka sangat energik dan aktif orang jawa bilang ora iso meneng atau tidak bisa diam. Oleh karena itu mereka memiliki kelemahan dalam hal kelelahan fisik. Mereka terkadang terlalu sibuk dan lupa akan istirahat, padahal istirahat itu sangat penting bagi kesehatannya.

 

 

Ketiga:

Kelahiran Jam 3 Sore – jam 7 malam

Konon mereka yang lahir pada jam 3 sore – jam 7 malam cinderung memiliki sifat keras kepala dan kuat dalam pendirian. Susah menerima perubahan jika tidak sesuai dengan kehendaknya, harus ada bukti kuat untuk merubah pendirianya. Adapun dalam hal kesehatan, mereka sering radang, panas dalam dan mudah lelah, karena sering tidak memperhatikan asupan air dalam aktivitasnya

Keempat:

Kelahiran Jam 7 malam – jam 11 malam

Dalam ilmu titen jawa maupun ilmu china kuno bagi yang lahir pada jam 7 malam – 11 malam adalah pribadi yang penyabar. Pada umumnya mereka sedikit tertutup dan tidak menyukai keramaian. Dalam hal kesehatan pada umumnya memiliki masalah pencernaan, sembelit dan penyakit sekitar perut. Bisa jadi mungkin bagi orang terdekatnya musti sering memperingatkan untuk makan dan mencoba mengajak keluar agar tidak sering mengurung dalam kamar atau rumah.

Kelima:

Kelahiran jam 11 malam – jam 3 pagi

Bagi mereka yang lahir pada jam 11 malam hingga jam 3 pagi identik memiliki tingkat emosional dan mudah kesal. Memiliki hati yang lembut  dan tidak menyukai kata-kata kasar dari orang lain.  Dalam hal kesehatan mereka sering menggalami hal gangguan istirahat sehingga metabolisme tubuh tidak sempurna. Selain itu mereka sering mengalami gangguan pada mata dan pembuluh darah di kaki.

Keenam:

Kelahiran jam 3 pagi-jam 7 pagi

Bagi yang lahir pada jam 3 pagi-7 pagi konon harus sering mendapatkan perhatian dan pengawasan ekstra orang tua, dikarenakan mereka memiliki sifat mudah terpengaruh dengan lingkungan sekitarnya.  Dalam hal kesehatan kelahiran jam ini  rentan dengan penyakit saluran pernafasan dan penyakit kulit.

                                                        Sumber Pixabay.jpg

FAKTA:

Secara ilmiah tidak ada hubungannya antara sifat dengan jam lahir, Kembang tumbuh seseorang rata rata dipengaruhi lingkungan dimana orang tersebut lahir. Faktor lingkungan dimana mereka tinggal lebih dominan dalam mempengaruhinya.

Beberapa penelitian menyebutkan bahwa Yang mempengaruhi karakter anak yang paling utama yaitu, orang tua. Faktor-faktor lainnya yaitu lingkungan, pendidikan serta tekanan emosional yang ada pada diri seorang anak. Sehingga orang tua berkewajiban untuk membentuk bagaimana karakter anak yang akan melekat pada dirinya

Simak Juga:  https://youtu.be/cr4pf87UE04


 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri-ciri orang dalam tubuhnya terdapat banyak energi negatif (aura negatif)

Mitos dan fakta ular weling masuk rumah pertanda apa

Jika ada sarang laba-laba di rumah, Benarkah pertanda buruk?